3+ Tanda Childish, Bisa Menyerang Orang Dewasa

Rindi agustiana

Kesehatan


Siapa nih yang masih menentukan kematangan seseorang dengan umur?

Hayo! Jangan sampai melakukan hal tersebut ya sobat Vitasma. 

Tahukah kami, sikap childish dan dewasa umumnya menyerang kalangan dewasa maupun anak-anak lho. Dan, sudah bukan rahasia lagi jika kedewasaan seseorang diukur melalui pengalaman dan cara dia menangani masalah.

Tapi, tak jarang juga orang dewasa memiliki sikap childish karena suatu hal. Yuk, kenali apa itu childish untuk tahu sebenarnya apa sih bahayanya?

Simak ya!

Gangguan Psikologi Childish

Tahukah kamu apa itu childish? Childish yang merupakan kata serapan dari bahasa inggris adalah sebuah sikap kekanak-kanakan yang terjadi saat orang sudah dianggap dewasa.

Menurut Mental Disorders in Early Childhood tahun 2015 sikap tidak bisa mengendalikan emosi adalah salah satu ciri-ciri childish yang mudah dikenali pada orang dewasa. 

Semenjak teknologi dan kemajuan media sosial semakin merajalela, childish menjadi sebuah identitas yang melekat pada setiap individu yang tidak dapat menangani masalah dengan baik serta berperilaku tidak wajar.

Baca Juga: Cara Praktis Mengatasi Overthinking Agar Hidup Makin Tenang

Menurut MedlinePlus, sifat kekanak-kanakan ini merupakan jenis gangguan kepribadian yang dapat terus bertambah. Jika dibiarkan, maka gangguan kesehatan mental ini akan merusak pola pikir dan perilaku seseorang. 

Ternyata, ada lho ciri-ciri childish yang membantu kamu mengenali sikap childish ini di dalam diri kamu maupun orang lain. Pelajari beberapa ciri-ciri childish menurut Healthline sebelum kita membahas lebih detail ya. Berikut ciri-cirinya:  

Impulsif

Sobat Vitasma, kamu pasti sering kali merasakan ingin membeli sesuatu tapi sebenarnya tidak terlalu dibutuhkan? Atau kamu sengaja membeli sesuatu secara berlebihan padahal kamu belum tentu menggunakan atau mengonsumsinya? 

Nah, hati-hati yah…

Sikap berlebihan ketika berbelanja adalah salah-satu ciri-ciri childish yang sampai saat ini yang terbilang mengkhawatirkan. Mengapa demikian? 

Karena, sikap impulsif terhadap sesuatu tanpa mempertimbangkan risiko dan konsekuensinya adalah salah satu sikap yang dimiliki anak-anak. Lalu, apabila hal ini terjadi pada orang dewasa maka dapat dikategorikan sebagai gangguan mental. 

Cari Perhatian

Childish pada orang dewasa nyatanya agak sulit untuk dikenali. Pasalnya, orang dewasa cenderung manipulatif dalam beberapa keadaan. Tapi, sikap childish pada orang dewasa dapat kamu kenali salah satunya adalah sikap yang selalu haus akan perhatian orang-orang di sekitarnya yang bertujuan untuk mendapatkan pujian, perhatian dari orang lain. 

Nah, biasanya gangguan mental kekanak-kanakan menggunakan cara ini untuk mendapatkan keinginannya: 

  • Pura-pura tidak bisa melakukan apa pun dan mengharap bantuan orang lain. Padahal, sudah terbiasa melakukannya seorang diri
  • Memancing untuk selalu dipuji
  • Selalu ingin mendapat pengakuan dari orang lain
  • Melakukan tindakan tidak wajar agar mendapat perhatian orang lain
  • Selalu menebar cerita dengan tujuan mendapatkan pujian dan empati

Sudah cukup jelas bukan ciri-ciri sikap kekanak-kanakan yang satu ini. Eits, informasi ini tidak boleh digunakan sebagai alat untuk menjustifikasi seseorang ya. Karena, kamu bisa lho menggunakan informasi ini untuk membantu dia keluar dari sikap tidak nyaman ini. 

Tidak Bertanggung Jawab

Sudah menjadi ciri khas jika orang dewasa dapat mengatasi semua jenis permasalahannya secara mandiri tanpa melibatkan orang lain dengan gampangan. Maka, jika usia sudah matang namun kerap kali lari dari tanggung jawab adalah ciri-ciri childish yang harus dijauhi. 

Mengapa demikian? Karena, jika sikap tidak bertanggung jawab ini terus dipelihara, dikhawatirkan akan muncul keraguan pada diri sendiri seperti: 

  • Menjadi pribadi pengecut yang dijauhi oleh orang lain
  • Merasakan penyesalan setiap hari
  • Beberapa hal baik akan terhambat dan terlambat
  • Tidak memiliki titik kebanggaan pada diri sendiri
  • Tidak akan punya kesempatan untuk tumbuh dan berkembang

Egois

Hanya peduli pada diri sendiri adalah ciri-ciri childish yang tidak menandakan kematangan secara emosional. Egois menjadi sikap yang selalu ingin melakukan apa yang diinginkannya tanpa memedulikan orang di sekitar atau sekedar mengajukan pendapat kepada orang lain.

Biasanya, orang dewasa dengan sikap seperti ini cenderung tidak disenangi oleh lingkungan kerja, sekolah, hingga tempat tinggal. Ini ciri-ciri sikap egois yang bisa kamu kenali: 

  • Cenderung menyalahkan orang lain
  • Sulit menerima perbedaan
  • Sulit menerima kritikan
  • Takut mencoba dan takut gagal
  • Sulit untuk mengucapkan maaf
  • Impulsif dan mudah frustrasi

Menghindari Obrolan Terlalu Dalam

Salah satu ciri-ciri kekanak-kanakan yang harus dihindari saat kamu mencari pasangan adalah kerap kali menunda obrolan yang penting. 

Mengapa demikian? Karena, mereka menganggap semakin dalam obrolan maka akan semakin sulit percakapannya sehingga sulit untuk ditangani. Berikut cara yang biasa dilakukan untuk menghindari obrolan terlalu dalam individu yang childish: 

  • Menertawakan obrolan karena menganggap remeh
  • Mengalihkan pembicaraan
  • Menganggap dirinya paling lelah dan stres sehingga tidak ingin membicarakan topiknya
  • Menunda diskusi

Selain itu, sikap selalu bercerita tentang dirinya sendiri juga merupakan salah satu karakteristik bersikap kekanak-kanakan. 

Defensif

Very well Mind menginformasikan jika defensi merupakan perasaan yang muncul  akibat terkena kritik. Sehingga, muncul rasa malu, sedih, serta marah sehingga ia bersikap sarkastis, mendiamkan orang, dan bersikap lebih kritis untuk membalas kritikan tersebut. 

Contohnya adalah ketika kamu membuang sampah tidak pada tempatnya dan dikritik oleh teman atau rekan kerja dan kamu justru menjawab ‘’Kenapa sih ikut campur dan sibuk ngurusin hidup orang lain,’’.

Sikap Bullying

Bullying terus menjadi topik kekerasan di mana pun berada tanpa memandang usia. Tentu saja, bullying yang bisa dilakukan anak-anak nyatanya dilakukan lagi oleh orang dewasa. Bedanya, orang dewasa kerap kali mengatasnamakan bullying di tempat kerja sebagai sambutan anak baru. 

Penyebab dan Cara Mengatasi Childish

Pakar psikologi Ikhsan Bella Persada, M.Psi., Psikologi menjelaskan jika pribadi dengan sikap kekanakan ini cenderung memiliki ciri yang mudah terbawa emosi, impulsif, menyalahkan orang lain, tidak objektif, dan tidak pandai mengelola emosinya. Namun, hal ini di latar belakangi oleh faktor-faktor berikut: 

  • Pelecehan saat anak-anak
  • Pola asuh
  • Trauma masa kecil
  • Kecanduan alkohol 
  • Kondisi medis seperti autisme, sindrom asperger, gangguan kecemasan, kesulitan fokus, dan depresi

Umumnya, sifat kekanakan ini akan muncul ketika seseorang memiliki trauma di masa lalu dan tindakan tidak menyenangkan. Oleh karena itu, untuk membantu mengatasi sikap kekanakan, kamu perlu lakukan tahapan berikut: 

Bersikap Terbuka

Jujur, terbuka, dan selalu melakukan komunikasi dengan orang terdekat terkait sikap yang sehari-hari kamu lakukan kepada orang lain adalah tindakan mengatasi paling efektif.

Mengapa demikian? Karena, dengan sikap terbuka inilah kamu mendapatkan nasehat dan garis batas wajar yang apabila dilakukan dalam jangka panjang akan membantu menghilangkan sikap kekanakan. 

Tinggalkan Lingkungan Tidak Sehat atau Toxic Relationship

Sikap kekanakan bisa muncul karena lingkungan yang tidak sehat lho. Secara tidak sadar, kamu cenderung akan mengikuti gaya hidup, cara berpikir, dan tindakan orang di sekitar kamu.

Oleh karena itu, orang dewasa sebaiknya menjauhi lingkungan yang tidak sehat dan mulai hidup di dalam lingkungan yang positif agar bisa menghindari serta menjauhi sikap kekanakan. 

Konsultasi Tenaga Ahli

Sikap kekanakan biasanya tidak dianggap tak normal oleh pelakunya. Maka dari itu, pentingnya terbuka dengan orang terdekat. Dengan begitu, apabila saran dan bantuan orang terdekat tidak cukup membantu maka kamu bisa berkonsultasi dengan tenaga ahli untuk mengatasi sikap kekanakan tersebut.

Jangan malu dan jangan ragu. Sikap kekanakan yang dibiarkan terus menerus dapat menjadi gangguan kesehatan mental dan faktor risiko depresi. 

Introspeksi Diri

Menghilangkan sifat kekanakan tidak mudah, karena untuk mengubah suatu karakteristik seseorang memang butuh waktu yang lama. Salah satu usaha yang bisa dilakukan adalah dengan introspeksi diri.

Introspeksi diri dengan mengingat tindakan, perilaku, perasaan motivasi, masa lalu adalah tindakan memberikan waktu kepada diri sendiri untuk dapatkan waktu memahami diri sendiri, berdamai, dan kunci sukses. 

Sulit dilakukan, sebenarnya introspeksi diri adalah hal yang sederhana. Namun, membutuhkan kesadaran, waktu, dan usaha, serta pengorbanan untuk mau berubah. 

Itulah beberapa ulasan lengkap seputar childish yang bisa kamu pelajari dan bisa kamu jadikan sebagai pengingat diri untuk menghindari sikap kekanakan ini. Karena, pemilik sikap kekanakan cenderung dijauhi oleh lingkungannya. Kamu tidak mau kan menjadi orang introvert yang dibenci? 

Nah, sekarang yang harus kamu lakukan adalah terus upgrade diri kamu menjadi lebih baik dengan cara-cara yang kamu sukai tanpa harus melibatkan dan merugikan orang lain. 

Oiya, kamu juga berhak lho menjadi orang tipe introvert asalkan tidak merugikan orang lain ya. 

Ada satu lagi nih yang belum kamu tahu tentang cara menjaga kesehatan mental dengan sederhana, yaitu dengan menjaga kesehatan tubuh kamu agar terhindar dari berbagai gangguan kesehatan.

Hayo, siapa yang sadar jika gangguan kesehatan cenderung mengganggu semua aktivitas dan buat kamu tidak bisa berpikir lebih kritis.

Cara menjaga kesehatan adalah degan menerapkan pola hidup sehat serta mengonsumsi suplemen kesehatan yang berperan membantu daya tahan tubuh. Salah satunya adalah mengonsumsi Vitasma. 

obat batuk vitasma

Vitasma, Solusi Sesak Saat Mendesak

Dia yang memiliki kesehatan memiliki harapan; dan dia yang memiliki harapan, memiliki Segalanya.

Saya ingin Membeli Produk Vitasma Terbaik Sekarang!

Tinggalkan komentar

vitasma obat batuk alami

Madu Vitasma adalah madu herbal yang terbuat dari bahan-bahan alami dengan khasiat untuk mengatasi masalah iritasi, infeksi, dan peradangan pada saluran pernapasan seperti batuk, sesak napas, sinusitis, dan gangguan pernapasan lainnya.

2024 © Madu Vitasma