Pentingnya Asthma Action Plan Bagi Kamu Penderita Asma Agar Tidak Mudah Kambuh

Rindi agustiana

Kesehatan


Asma merupakan jenis penyakit tidak menular yang dapat menyebabkan kematian. Tercatat pada tahun 2018  asma menjadi penyebab kematian bagi 461.000 penduduk di Indonesia.

Asma yang tidak ditangani dengan benar justru mengganggu aktivitas harian penderitanya, maka dari itu asthma action plan merupakan upaya membantu penderita asma mendapatkan aktivitas yang lebih produktif.

Mengapa demikian? Sesak napas yang mengganggu di jam kerja hingga jam istirahat membuat penderita asma kehilangan jam istirahat.

Oleh karena itu, asthma action plan merupakan jenis tindakan pencegahan kambuhnya sesak napas yang sengaja dibuat untuk mengendalikan asma. Mau tau bagaimana cara kerja asma action plan? Simak informasi selengkapnya!

Apa itu Asthma Action Plan

Sumber: National Herat, Lung, and Blood Institute Amerika Serikat

Asthma action plan merupakan arahan tertulis yang dibuat berdasarkan hasil konsultasi penderita asma dengan dokter dan disusun sedemikian rupa sesuai kebutuhan dan kondisi kesehatan penderita asma dengan tujuan membantu mengendalikan gejala asma. 

Selain itu, asthma action plan juga berisi tentang bagaimana pertolongan pertama untuk penderita asma ketika asma kambuh. Tak jarang, penggunaan kalimat dan kata yang pilih dibuat mudah agar penderita asma dari berbagai usia tidak kesulitan untuk mengingat arahan dan instruksi yang tertulis. 

Nah, perlu kamu ketahui asthma action plan setiap penderita asma tentunya berbeda-beda. Jadi, kamu tidak bisa menggunakan asthma action plan milik orang lain untuk dipelajari dan diimplikasikan.

Kendati begitu, kamu tidak perlu khawatir kesulitan menyimpan atau bahkan menjaga asthma action plan agar terhindar dari hujan, karena kamu bisa menyimpan asthma action plan di dalam galeri ponsel, dompet, maupun dengan cara kamu menghafalnya.

Isi Detail Asthma Action Plan

Sumber: National Herat, Lung, and Blood Institute Amerika Serikat

Melansir dari laman resmi National Asthma Council Australia untuk dapat menyusun asthma action plan, dokter dan penderita asma memerlukan diskusi secara rinci agar mendapatkan arahan, instruksi yang sesuai.

Diskusi yang dilakukan dengan dokter akan menghasilkan rencana utama dari asthma action plan, di antaranya yaitu: 

  • Cara menjaga asma setiap hari
  • Penanganan yang perlu dilakukan ketika asma kambuh
  • Pertolongan pertama ketika asma kambuh secara berkala dan parah
  • Penanganan yang harus dilakukan saat dalam keadaan darurat
  • Pertolongan pertama ketika adanya reaksi alergi
  • Mengetahui kapan waktu yang tepat mencari pertolongan darurat

Mengingat kembali, asma merupakan jenis penyakit tidak menular yang dapat menyebabkan kematian. Dan, asma merupakan penyakit yang di mana setiap orang memiliki kondisi penyakit asma yang berbeda. Hal ini karena kualitas imunitas tubuh mempengaruhi tingkat parahnya penyakit asma yang diderita.

Sumber: kidshealth.org

Maka dari itu, dokter kerap kali memberikan resep dan dosis obat yang berbeda bagi setiap pasien dan hal ini juga berlaku terhadap asthma action plan

Asthma action plan bukanlah rencana terstruktur yang dapat digunakan untuk satu orang ke orang yang lainnya karena berisi dosis obat yang harus digunakan pada setiap asma kambuh, cara kerja obat dan obat apa yang perlu digunakan, serta kapan menghubungi dokter. 

Melansir dari Nemours Kids Health tahun 2017, untuk membantu penderita asma memahami arahan dan instruksi dengan baik, asthma action plan menggunakan kode warna pada lampu lalu lintas dengan detail penjelasan yang berbeda-beda, berikut pengertiannya: 

  • Zana hijau atau zona aman adalah tanda yang menjelaskan tentang apa yang harus kamu lakukan ketika kamu merasa baik-baik saja. 
  • Zona kuning atau zona hati-hati adalah tanda yang menjelaskan tentang apa yang harus kamu lakukan ketika tanda-tanda asma kamu semakin memburuk dan menjelaskan tentang obat-obat yang harus digunakan agar gejala asma terkendali. 
  • Zona merah atau zona berbahaya merupakan tanda yang menjelaskan secara detail apa yang harus kamu lakukan ketika muncul serangan asma yang serius. 

Sama halnya dengan mengonsumsi obat, untuk dapat mengikuti asthma action plan dengan baik maka kamu membutuhkan komitmen pada diri sendiri meskipun kamu merasa sehat, jadi jangan sampai kamu merasa tidak perlu lagi menggunakan asthma action plan.

Pahami: Langkah-Langkah Mengatasi dan Mengetahui Sesak Napas Karena Asma

Apabila kamu merasa lebih baik atau semakin buruk, maka kamu perlu kembali konsultasikan dengan dokter agar memperbarui arahan dan instruktur. Nah, kamu juga tidak perlu khawatir, asthma action plan juga mencantumkan detail-detail penting seperti: 

  • Nomor telepon darurat
  • Lokasi fasilitas gawat darurat terdekat dari tempat kamu tinggal
  • Faktor yang memicu asma dan cara mencegahnya
  • Hal-hal yang perlu kamu perhatian saat olahraga agar mencegah kambuhnya asma
  • Nama obat, dosis, kapan perlu digunakan, dan cara penggunaan, 
  • Gejala-gejala awal serangan asma dan penanganannya

Asthma action plan merupakan rencana terstruktur yang berfungsi membantu penderita asma terhindar dari serangan asma mendadak yang mengganggu aktivitas harian. Sebagai upaya membantu kesuksesan asthma action plan, menurut National Herat, Lung, and Blood Institute Amerika Serikat, kamu juga perlu menghindari beberapa hal yang dapat memicu serangan asma di antaranya yaitu: 

  • Hindari tungau di tempat yang berdebu
  • Hindari mengurangi kelembaban udara hingga 60%
  • Hindari menyimpan makanan di tempat terbuka
  • Hindari masuk ke dalam ruangan yang sebelumnya telah di semprotkan cairan pembersih kecoak dan tungau
  • Hindari memelihara hewan tanpa konsultasi dokter
  • Hindari membersihkan kotoran hewan di dalam rumah tanpa sarung tangan
  • Hindari menggunakan pakaian yang sama setelah pergi dari tempat yang penuh polusi 
  • Hindari menaruh pakaian kotor berdebu di tempat terbuka, pastikan kamu masukan pakaian kotor di tempat tertutup
  • Hindari perokok aktif dan buatlah larangan untuk tidak merokok di dalam rumah
  • Hindari menggunakan tungku dengan bahan bakar kayu saat memasak karena menghasilkan banyak asap
  • Hindari membersihkan ruangan berdebu tanpa menggunakan jasa orang lain

Itulah tadi informasi menarik seputar asthma action plan yang bisa kamu pelajari. Kamu bisa membuat asthma action plan bersama dengan dokter tempat kamu berkonsultasi, dan jangan lupa sebagai upaya pencegahan sebelum kamu memiliki asthma action plan maka kamu memerlukan obat yang dapat meredakan sesak napas dengan cepat dan tepat yaitu Vitasma.

Vitasma merupakan obat herbal alami yang terbuat dari madu, jinten hitam, jahe, daun cakar ayam, flavor mint, daun saga, kayu manis, dan jeruk nipis yang teruji secara klinis efektif dalam mengatasi sesak napas, batuk, asma dan gangguan pada pernapasan lainnya. Segera lah miliki Vitasma sebagai penanganan sesak napas yang cepat, tepat, dan minim efek samping!

obat batuk vitasma

Vitasma, Solusi Sesak Saat Mendesak

Dia yang memiliki kesehatan memiliki harapan; dan dia yang memiliki harapan, memiliki Segalanya.

Saya ingin Membeli Produk Vitasma Terbaik Sekarang!

Tinggalkan komentar

vitasma obat batuk alami

Madu Vitasma adalah madu herbal yang terbuat dari bahan-bahan alami dengan khasiat untuk mengatasi masalah iritasi, infeksi, dan peradangan pada saluran pernapasan seperti batuk, sesak napas, sinusitis, dan gangguan pernapasan lainnya.

2024 © Madu Vitasma